Berikan Edukasi dan Sampaikan Pesan Kamtibmas,Polsek Tambelang gelar Police Goes To School

Bekasi – Mediasuarapolri.co.id – Polsek Tambelang menggelar kegiatan Police Goes To School dalam rangka memberikan Binluh dan edukasi kepada para Siswa dan Siswi di SMK Islam Darurrohman, Desa Sukabudi, Kecamatan Tambelang, Jum’at (30/08/24).

 

 

Dalam Kegiatan tersebut di Pimpin langsung oleh Kapolsek Tambelang AKP Yugo Pambudi S.H.,MH di dampingi Kanit Binmas Iptu Hanan dan Bhabinkamtibmas berkomunikasi langsung dengan para siswa dan siswi menyampaikan Pesan-Pesan Kamtibmas.

 

 

Kapolsek Tambelang AKP Yugo Pambudi S.H.,MH, mengatakan Giat Police Goes To School yang di lakukan ini untuk memberikan pembekalan kepada para siswa-siswi terkait pentingnya mematuhi aturan-aturan yang berlaku demi menjaga ketertiban dan keselamatan bersama.

 

 

“Untuk mendukung generasi yang Sukses Kegiatan ini di lakukan untuk memberikan pembekalan kepada para siswa-siswi terkait pentingnya mematuhi aturan-aturan yang berlaku.Police Goes to School bermaterikan anti-bullying dan kekerasan. Dengan secara khusus memberikan pemahaman kepada siswa-siswi tentang nilai-nilai Pancasila dan juga menghindari Kenakalan remaja serta Bullying,”Ucap AKP Yugo Pambudi S.H.,MH.

 

Lanjutnya AKP Yugo Pambudi S.H.,MH,menjelaskan materi Police Goes to School secara khusus memberikan pemahaman kepada siswa-siswi tentang nilai-nilai Pancasila dan juga menghindari Kenakalan remaja.

 

 

“Selain itu, Peran para Guru serta Orang juga sangat penting untuk membantu Polri dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban yang aman dan kondusif di lingkungan sekolah maupun dilingkungan tempat tinggalnya masing-masing,”Jelasnya AKP Yugo Pambudi S.H.,MH.

 

 

Lebih lanjutnya AKP Yugo Pambudi S.H.,MH, mengungkapkan Peran Guru dan Orang Tua juga sangat penting dalam menjaga situasi keamanan dan ketertiban yang aman dan kondusif di lingkungan sekolah maupun dilingkungan tempat tinggalnya masing-masing.

 

 

“Nantinya, Police Goes To School kita akan laksanakan secara rutin dengan tujuan meningkatkan hubungan Polri terhadap para pelajar sejak dini dengan harapan kelak anak-anak menjadi generasi muda yang Sukses,”ungkapnya AKP Yugo Pambudi S.H.,MH.

 

 

Sementara itu M. Yadih S.Pdi M.M Kepala Sekolah SMK Islam Darurohman, mengatakan pihak sekolah sangat mengapresiasi dan mendukung program kepolisian dalam memberikan pesan untuk keselamatan dijalan dan merasa senang karena para murid dibekali pengetahuan tentang rambu-rambu lalu lintas.

 

 

“Kami inginkan keselamatan para murid dijalan raya menjadi perhatian kita bersama, Harapan setelah para anak anak menerima sosialiasi ini dapat melatih agar menjadi mandiri dan disiplin dalam berlalu lintas,”Pungkasnya M. Yadih S.Pdi M.M.

 

 

Saat Giat berlangsung terlihat para pelajar terlihat dengan gembira tampak tidak ada rasa takut sedikitpun kepada polisi karena mereka tahu bahwa polisi adalah Pengayom Masyarakat mereka pun sangat antusias mengikuti sosialisasi tersebut.

 

 

(Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *